• Breaking News

    Glest RadioSini...::...Iklankan Produk dan Usaha Anda di www.glestradio.com atau di Glest Radio ...::...Anda Sedang Mendengarkan Glest Radio Streaming, yang dipancarluaskan dari Graha Glest - Tangerang - Banten....::...GLEST GO Green...:::...Mau Pasang iklan Di Glest Radio atau situs glestradio.com silahkan Klik Di Sini

    Yang Mesti Diperhatikan Saat Akan Umroh dan Haji

    Yang perlu diperhatikan sebelum penentuan agen perjalanan diantaranya adalah:

    Situasi dan Waktu

    Haji-
    Situasi yang mendesak sesudah lihat situasi daftar antri untuk naik haji saja ditunda sampai satu tahun lebih lantas baru jamaah dapat berangkat naik haji.Terlebih lagi tiap-tiap hari kuota haji terus mengalami kenaikan akibat ada dana talangan dari beragam bank penyedia dana talangan haji hingga kuota semakin cepat habis.

    Umroh -
    Jika Anda memilih pergi umrah di musim liburan, menjelang musim haji atau menjelang Ramadhan, maka biaya yang dikeluarkan pasti akan lebih besar. Pertama karena pada musim-musim tersebut biasanya peminat umrah meningkat. Kedua, pada saat ini terjadi persaingan ketat antar sesama meskapai penerbangan. jika Anda ingin mencari Biaya Harga #PaketUmroh Murah, ambillah paket umrah pada bulan Januari hingga Mei. Pada semester ini, harganya biasanya lebih murah dibandingkan paket umrah untuk bulan Juli hingga Oktober atau Desember.



    Usia dan Fasilitas

    Terkadang untuk jamaah yang sudah lansia, kekhawatiran mereka terhadap usia yang terbilang tidak muda untuk menanti keberangkatan haji yang tertunda sampai 4 atau 9 tahun lagi merupakan suatu hal yang sulit.Karenanya mereka lebih
    memilih menunaikan ibadah umrah terlebih dulu. Alasannya tak hanya biaya ibadah yang terbilang mudah, pengurusannya lebih cepat serta mudah di banding haji.Belum lagi jika dengan fasilitas yang di pasang.Misal fasilitas yang di berikan antara Haji Plus dan Haji Reguler
    Bagi Anda yang alasan tidak dapat meninggalkan pekerjaan kantor dalam waktu lama ataupun alasan lainnya.Memilih haji plus adalah pilihan yang tepat bagi Anda.Banyak travel dan biro perjalanan haji onh plus yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan Jamaah.



    Travel plus umroh akan memberikan beberapa penawaran harga sesuai dengan fasilitas/paket dengan jangka waktu yang kita pilih.

    Misalnya jika kita memilih paket yang di tenda mina ada AC tentunya beda dengan harga yang tanpa AC di tenda mina.Jika kita memilih paket yang sekamar bertiga atau berdua termasuk juga jenis hotel serat fasilitas penunjang lainnya :
    1) Manasik di Indonesia
    2) Pembimbing ibadah
    3) Dokter pendamping
    4) Pengurusan dokumen visa dan surat rekomendasi keberangkatan
    5) Maskapai penerbangan dan kelas yang di gunakan
    - Apa maskapai penerbangan yang dipakai?
    6) Konsumsi dan akomodasi hotel
    - Selama hari-hari haji atau umroh, apa jenis makanan yang akan diberikan kepada kami?
    - Berapa banyak kamar mandi per kamar?
    - Berapa jauh Hotel kami dari Masjid al haram dan Masjid nabawi?
    7) Transportasi full AC selama di Arab saudi
     guide/pemandu/muthawif berpengalaman
    9) Penanganan air port
    10) pengangkut barang (porter)
    11) Ziarah dan city tour
    12) Asuransi
    14) Air zam -zam
    15) Tenda berAC selama di Arafah dan Mina
    16) Buku album dan cd kenangan
    17) Mintalah itinerary ke travelnya


    Untuk itulah pilihlah travel atau biro yang terbaik, berpengalaman dan mempunyai track record yang baik pula.Sangat di sarankan untuk bertanya pada rekan atau kerabat yang telah menggunakan jasa biro atau travel haji umroh. Carilah informasi sebanyak mungkinmengenai paket perjaalanan haji ini, tiga sampai lima agen travel sudah cukup memberikan gambaran mana yang Anda pilih sesuai kebutuhan. 



    Pastikan travel umroh memilki legalitas yang jelas lengkap dan masih berlaku,

    Surat Izin Usaha Biro Perjalanan Umum
    Surat Izin Tetap Usaha Pariwisata
    Tanda Daftar Perusahaan
    NPWP Perusahaan
    Surat Keterangan Domisili Perusahaan
    SK Menkeh. Akta Pendirian Perusahaan
    SK Depag. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh – sebagai penyelenggara perjalanan Ibadah Haji Khusus
    SK Depag. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh – sebagai penyelenggara perjalanan Ibadah Umroh
    Sertifikat Anggota Amphuri
    Sertifikat Lembaga Bisnis Syariah dari Dewan Syariah Nasional MUI
    Cukup banyak Tour & Travel / Biro penyelenggara Umroh dan Haji plus abal-abal yang tidak memiliki ijin resmi dan melayani pendaftaran umroh dan haji plus yang kemudian di sub-kan kepada Biro Penyelenggara Umroh & Haji Plus yang memiliki ijin resmi.

    Cek : Daftar Travel Umroh Resmi 



    Pilihlah travel umroh yang memiilki pengalaman dan jam terbang yang cukup atau Track Record Bagus

    Tahun berapa travel itu berdiri : Semakin lama perusahaan tersebut berdiri, berarti perusahaan tersebut telah memiliki pengalaman yang cukup matang sebagai penyelenggara perjalanan umroh / haji plus
    Berapakali memberangkatkan Jamaah : Semakin sering / rutin perusahaan tersebut memiliki jadwal pemberangkatan jamaah, berarti perusahaan memiliki kredibilitas dan kerjasama yang baik dengan instansi2 terkait (Dept. Imigrasi untuk urusan Pasport dan Visa, Dept. Kesehatan untuk urusan vaksin manginitis, Maskapai Penerbangan, Hotel, Catering, Transportasi dll) untuk memback-up jadwal pemberangkatan yang pasti
    Berapa jamaah yang sudah diberangkatkan : Semakin banyak jumlah jamaah yang berangkat, berarti tingkat kepercayaan jamaah pada perusahaan tersebut sudah sangat baik dan semua itu adalah kembali pada kepuasan pelayanan jamaah


    Jangan tergiur dengan harga yang sangat murah apalagi gratisan, Teliti harga yang ditwarkan apakah pantas atau tidak.

    Jika harga yang ditawarkan ”lebih murah” daripada harga pada umumnya, bisa jadi ada komponen biaya yang dikurangi antara lain :
    Akomodasi Pesawat yang digunakan
    Hotel tempat menginap
    Sarana transportasi / bus yang digunakan
    Menu Catering yang disediakan
    Tempat2 wisata ziarah / ibadah yang dikunjungi
    Pelayanan SDM di Tanah Suci
    Pastikan kantornya jelas, kalau perlu dan harusnya kita datangi dulu kantornya sebelum mengambil keputusan untuk berangkat umroh
    Bila kantor perusahaan yang anda pilih jauh dari tempat tinggal anda, anda bisa meminta bantuan ‘saudara’ atau ‘kerabat’ yang dekat dengan lokasi perusahaan tersebut, sebagai wakil Anda


    Transfer Dana
    Segala jenis transaksi pembayaran, hendaknya semua dilakukan dengan sistem transaksi pembayaran melalui jasa perbankan (transfer / debit rekening) atau seandainya Anda melakukan pembayaran secara tunai, hendaknya dilakukan langsung pada kasir perusahaan dengan mendapatkan bukti pembayaran beryupa Invoice Pembayaran dengan cap perusahaan.Transfer dana dilakukan ke rekening atas nama perusahaan, hindari pembayaran ke rekening atas nama pribadi walaupun ”yang bersangkutan” adalah penangung-jawab perusahaan tersebut.


    Sumuber : Forum dan Sumber lainnya

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Hosting Unlimited Indonesia
    DomaiNesia

    Feng Shui

    Promo