JAKARTA, GlestRadio.com — Staf Khusus Presiden Bidang Bencana Alam Andi Arief sempat menuturkan bahwa Jakarta diprediksi bakal dilanda gempa hingga 8,7 skala Richter. Pusat gempa berada di Selat Sunda dan merupakan gempa purba, yang sempat melanda ribuan tahun lalu. Hanya saja, tidak diketahui kapan gempa besar itu akan menggetarkan Jakarta.
Foke ketika itu baru saja melakukan silaturahim dengan Panglima Kodam Jaya Mayjen Waris dan Kepala Polda Metro Jaya Irjen Sutarman. Seusai acara, DKI 1 itu langsung diberondong pertanyaan oleh para wartawan.Saat ditanyakan soal ancaman bencana gempa ini di Ibu Kota, Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo pun sempat bernada tinggi. "Ada enggak ahli gempa di sini?" ketus Foke, sapaan akrabnya, Rabu (18/5/2011) di Polda Metro Jaya.
Saat ditanyakan lebih lanjut soal antisipasi yang akan dilakukan DKI terhadap kabar tersebut, Foke lagi-lagi tak mau berkomentar. Dengan nada kesal, ia mengatakan bahwa soal itu seharusnya diurusi para ahli dan dirinya bukanlah ahli itu.
"Serahkan kepada yang ahli! Bukan saya yang ahli! Warga tidak perlu gelisah menyikapi wacana gempa itu," tegas Foke sembari menyudahi sesi tanya jawab dan langsung berjalan menuju mobil dinasnya.
Menurut Andi Arief, gempa besar mungkin saja terjadi di Jakarta dan kekuatan bisa mencapai 8,7 skala Richter. Gempa itu merupakan gempa pengulangan pada zaman purba.
"Kita mencari sumber gempa yang sudah ada sejak zaman purba. Seperti tsunami di Aceh, sudah pernah terjadi sejak ribuan tahun lalu. Bencana itu siklus, pasti mengulang seperti hukum kekekalan energi," kata Andi Arief. Saat ini, lanjutnya, pemerintah harus mengutamakan upaya mitigasi bencana dan persiapan infrastruktur komunikasi mana kala gempa besar menerpa Jakarta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar